Sunday, January 20, 2013

Apple pocket



Semenjak kenalan sama puff pastry (yang siap pakai, hihihihi) jd suka iseng bikin cemal-cemil pake si praktis ini. Tinggal keluarin dari freezer, potong2, kasih ini itu, panggang n jadi ;P *balada emak pemalas. Abis ilmu saya masih jauh banget dari bikin puff pastry sendiri sih, hihihihihi. Sementara ini berpuas hati dulu dengan puff pastry yg gak pake repot. 

ini salah satu varian puff pastry yg saya buat, terinspirasi dari apple pie favorit :D isiannya cuma apel yg dimasak dengan caramel aja, gampang :D

cara pembuatan : 

1. panaskan oven, kurleb 180 dercel
2. 100gr gula pasir, dimasak di wajan anti lengket sampai kecoklatan dan berbuih. 
tiga buah apel (saya biasa pakai granny smith atau royal gala, keduanya ada rasa asam yang setelah bercampur karamel, awwwww perfecto! ), dibelah 4, iris kotak2 sktr 2x2cm atau sesuai selera
3. Masukkan apel ke karamel, masak hingga melunak, masukkan 1 sdt bubuk kayumanis dan 1 sdt terigu. Aduk2, matikan api.
4. Potong2 puff pastry sesuai dengan bentuk yg diinginkan (saya bikin bentuk pastel dan lipatan serbet), masukkan adonan apel karamel, tutup.
5. Oles dengan kuning telur, masukkan oven, panggang sampai puff mengembang dan kecoklatan, kurang lebih 20-25menit.

Ini enyaaaak bgt kalo dimakan anget2, ditemenin eskrim *slurp*



No comments:

Post a Comment